Informasi Pulau Malamber Dibeli Bupati PPU, Agus Amri: Itu Tidak Benar

MAMUJU – Terkait informasi dan pemberitaan tentang jual beli Pulau Malamber, menyebutkan Abdul Gafur Mas’ud selaku Bupati Penajam Paser Utara (PPU) sebagai pembeli dibantah Agus Amri,SH selaku kuasa hukum Abdul Gafur Mas’ud.

Dihubungi melalui sambungan via whatsaapnya, Agus Amri menegaskan, bahwa informasi pembelian Pulau Malamber yang diarahkan kepada Bupati PPU, Abdul Gafur adalah tidak benar.

“Pada pokoknya kami tetap menegaskan, bahwa informasi pembelian Pulau Malamber tersebut oleh bapak H.Abdul Gafur Mas’ud adalah tidak benar,” kata Agus Amri melalui  press release kepada Koreksi.id, Senin (22/6/2020).

Dia menyayangkan,  adanya pihak-pihak  tertentu yang secara tidak bertanggungjawab telah menyebutkan nama Abdul Gafur secara terang-terangan, baik secara pribadi maupun sebagai Bupati PPU, seolah benar-benar  sebagai pembeli atas Pulau Malamber.

“Pihak kami akan melakukan upaya hukum, terhadap  pihak-pihak  tersebut untuk mencegah timbulnya opini yang menyesatkan bagi publik yang dapat merugikan pihak kami,” ungkap Agus Amri.#Jaya.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *