KESEHATAN | KOREKSINEWS – Mau lebaran dengan wajah glowing tanpa make up mahal, caranya ternyata sangat mudah menurut dr Zaidul Akbar.
Wajah glowing tentu menjadi impian semua wanita di dunia, yang bahkan rela melakukan apa saja untuk mendapatkannya. Namun ternyata ada cara mudah untuk mendapatkan wajah glowing tanpa make up dan skincare mahal.
dr Zaidul Akbar membagikan rahasia wajah glowing tanpa harus pakai make up dan skin care, caranya alami dan dijamin sehat. Seperti dilansir KOREKSINEWS.id dari kanal YouTube Kitab Kuning, berikut penjelasan dr Zaidul Akbar tentang wajah glowing tanpa harus make up.
Ternyata tak harus membeli skincare mahal untuk bisa mendapatkan wajah yang glowing. Bahkan tak perlu membeli make up yang aneh-aneh demi meraih kulit mulus. Kuncinya adalah dengan memperbanyak asupan mineral dan vitamin E.
“Ibu-ibu, anda tidak perlu banyak make up-make up kalau anda mengasup mineral, vitamin E cukup, muka anda glowing sendiri, serius,” ungkap dr Zaidul Akbar.
Karena memang jika belum waktunya menua maka kulit akan secara otomatis kembali ke kondisi terbaiknya jika mengalami kerusakan. Yang terpenting adalah mengonsumsi nutrisi yang dibutuhkan dan hindari bahan-bahan yang dapat merusak sel.
“Kalau belum waktunya tua, dia akan balik selnya itu,” kata dr Zaidul Akbar.
“Jangan racuni badan kita dengan bahan-bahan kimia di rumah,” lanjutnya.
Tentunya caranya adalah dengan mengonsumsi dari sumber yang masih segar dan bukan dari hasil olahan. Salah satu bahan alami yang dianjurkan oleh dr Zaidul Akbar untuk mendapatkan wajah glowing adalah kacang almond.
Selain bagus untuk kulit dan wajah, kacang almond menurut dr Zaidul Akbar juga sangat bagus untuk kesehatan jantung.
“Kalau anda rutin makan almond 7 butir aja setiap hari maka risiko jantung akan menurun,” ungkap dr Zaidul Akbar.
“Karena dalam almond dia tinggi banget magnesium,” sambungnya. Dan ini sudah terbukti melalui penelitian.
“Adakah penelitiannya, ada,” tegas dr Zaidul Akbar.
“Ada satu buku saya baca judulnya how not to die, buku itu dikarang seorang dokter di Amerika yang dia ceritakan banyak makanan-makanan yang jika rutin dimakan itu ternyata bukan hanya kolesterol bisa hilang dengan itu,” sambungnya. (Red- KN1)