Maju Petahana Pilkada 2020, Habsi Wahid Kembalikan Formulir ke PDI-P

MAMUJU – Bupati Mamuju Habsi Wahid, secara resmi mengembalikan formulir pendaftarannya sebagai bakal calon bupati Mamuju pada Pilkada 2020 di Kantor DPD PDI-P Sulawesi Barat, Jum’at (13/9/2019).

Ketua DPC PDI-P Kabupaten Mamuju Ado Mas’ud mengatakan, sejak pihaknya resmi membuka pendaftaran pada 1 September 2019 lalu, Habsi Wahid merupakan bakal calon pertama yang resmi mengembalikan formulir pendaftaranya.

“Alhamdulillah pada kesempatan siang ini Pak Habsi Wahid bakal calon yang pertama yang mengembalikan formulir di sekertariat PDI Perjuangan,” ungkap Ado Mas’ud.

Ditempat sama,Habsi Wahid menyampaikan, sejak PDI-P resmi membuka pendaftaran bakal calon Bupati dan Wakil Bupati pada 1 September 2019 lalu, saat itu ia langsung bersemangat untuk merespon hal tersebut, mengingat partai berlambang banteng moncong putih itu merupakan Parpol yang cukup besar dan sekaligus menjadi pemenang pada Pemilu legislatif 17 April 2019 lalu.

“Karena yang mengumumkan dengan penuh semangat, tentu juga kami dengan penuh semangat untuk mendaftar. Alhamdulillah kami orang yang pertama mendaftar di PDI Kabupaten Mamuju,”tutur Habsi.

Untuk diketahui, kehadiran Habsi Wahid di Kantor DPD PDI-P Sulawesi Barat didampingi sejumlah rombongan dan disambut langsung Sekertaris DPD PDI-P Charles Wiseman, Ketua DPC PDI-P Kabupaten Mamuju Ado Mas’ud dan sejumlah kader PDIP. #FM/Siar

Tinggalkan komentar